Isi mata kuliah Program Sarjana Manajemen disusun sedemikian rupa agar mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan manajemen baik secara teoritis maupun praktis, mampu menganalisis masalah bisnis, dan berpikir analitis. Melatih mahasiswa untuk menjadi wirausahawan masa depan juga merupakan salah satu tujuan dari program manajemen ini.